Wednesday, September 2, 2009

kopling otomatis

Semalem nonton gi globaltv, pernah baca juga di M+ , part modifikasi untuk mengubah kopling manual ke kopling otomatis. kayaknya ngendarain si tigi bisa lebih santai kali nih kalo pake kopling otomatis,hehe , gimana pendapat temen2 ? (ini bukan iklan lho, cuma share aja )
di bawah ulasan nya ....

Dikutip dari www.motorplus-online.com

Saat event Supermotocross Hills Cup, tiga minggu lalu, Jusri Palubuhu kasih unjuk mainan barunya ke MOTOR Plus. Pada Yamaha WRF250 gres, uniknya tanpa pedal rem belakang. Masak off-road tanpa rem?

"Ini sudah diubah, pakai Rekluse z-Start Clutch. Maka tuas kopling nggak perlu lagi. Kan langsung injak tuas perseneling kalau mau oper, jadi rem belakang digerakkan tangan kiri macam motor matik," yakin pentolan komunitas motor enduro BLOO.



Nah, di edisi 323 sudah pernah ditulis sedikit soal Rekluse. Sekarang, MOTOR Plus dapat kesempatan luas lihat daleman barang impor Amrik itu. Harus dipesan berdasarkan motor yang bakal dipasang, untuk motor trail labelnya z-Start. Kalau buat kuda besi jalanan macam Harley-Davidson kodenya The Pro Start Clucth.

KLIK - DetailKit z-Start buat KTM EXC200 yang difoto Em-Plus ini komplet abiz. Mulai dari pelat gesek, pelor, per penekan dan rumah pelor (gbr. 1). Oh, ya, cover kopling berlogo Rekluse yang keren plus menambah kapasitas oli transmsi juga bisa diorder terpisah.

Cara kerjanya sih dengan prinsip sentrifugal yang juga dipakai di motor berpenggerak CVT dan kopling ganda motor bebek. Pantas Cak Mamat, pebengkel di Muncul, Serpong, Banten pernah pasang sentrifugal Suzuki Crystal di rumah kopling RX-King, MOTOR Plus edisi 016/1. Idenya sama! Ngomong-ngomong, apa kabar Cak Mamat?

"Bedanya z-Start memakai 40 pelor baja yang ditata melingkar dan dijepit lempengan baja. Pelor bergerak di alur sesuai putaran mesin sebagai pengganti tuas kopling," kata Rudi Poa, dedengkot komunitas trail Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dia memasukkan peranti ini langsung dari negeri Paman Sam.
Rumah kopling dan pelat gesek asli tetap terpasang, sebab z-Start Clutch menempel di sisi luar rumah kopling. Cuma perlu papas dikit 'cakar' pengikat baut tutup rumah kopling dan ganti kampas kopling ke pelat gesek besi dari Rekluse.

Setelah masuk gigi, z-Start Clucth mulai berputar di 1.000 rpm, tapi pelor belum menonjok pelat gesek. Nah mulai 1.500 rpm baru mulai bekerja menekan pelat kopling dan motor pun jalan.

COMMENTS :




Don't Spam Here 1

hoho *
saya juga lagi nyari" info belajar kopling mas..
mau beli motor mx...
hehe ..

Get Free Anti Virus

Get Free Anti Virus said...
on 

Post a Comment

Bagi sobat-sobat silahkan comment disini, Insya Allah saya comment balik di blog anda dan Saya follow juga. Blog 7ASK adalah Blog Do Follow, Terimakasih atas kunjungan Anda..!

 

Copyright © 2008-2011 All Rights Reserved. Mobile View Powered by 7ASK / WAWAN ADIE and Distributed by Template

Facebook Twitter Mykaskus