Thursday, September 3, 2009

teknik gambar mesin

Jurusan Teknik Mesin:
Dalam memenuhi kebutuhan tenaga kerja di bidang jasa industri permesinan, yang semakin maju pesat saat ini, Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang menyiapkan tenaga terampil dalam bidang mesin-produksi dan mesin -perawatan, disamping tenaga terampil dalam bidang konversi energi, sesuai dengan program studi yang ditawarkan saat ini.
1. Program Studi Teknik Mesin
Tujuan:
Program Studi Teknik Mesin bertujuan membentuk tenaga ahli profesional terdidik, terampil, bertanggung jawab, dan mampu menerapkan serta tangap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, khususnya dalam bidang teknik mesin.
Tujuan program tersebut diuraikan ke dalam kemampuan kerja lulusan dalam bidang-bidang sesuai dengan jenjang dan keahlian pilihan yang dikehendaki.

  • Bidang Keahlian Poroduksi
    Lulusan Politeknik yang mengambil bidang keahlian ini diharapkan mampu melaksanakan kegiatan sebagai berikut:
    1. mengoperasikan mesin perkakas konvensional dan nonkenvesioan yang berkomputer serta peralatan untuk membuat produk khusus,
    2. menentukan langkah kerja pembuatan poroduk,
    3. menentukan proses perlakuan panas,
    4. merancang perkakas dan alat bantu produksi,
    5. merancang proses poroduksi dan aliran bahan,
    6. merancang porogram komputer untuk proses produksi,
    7. menghitung biaya dan volume produksi,
    8. menguji bahan secara destruktif dan non destruktif,
    9. mengendalikan mutu produk di industri mesin,
    10. mengawasi proses poroduksi dan mengelola bengkel.
  • Bidang Keahlian Perawatan dan Instalasi
    Lulusan Politeknik yang mengambil bidang keahlian ini diharapkan mampu melaksanakan kegiatan sebagai berikut:
    1. mengoptimumkan operasi mesin konversi energi,
    2. memasang utilitas pabrik,
    3. merancang alat-alat bantu instalasi,
    4. merancang elemen penganti,
    5. merancang program komputer untuk sistem perawatan dan perbaikan,
    6. merancang program komputer untuk sistem instalasi dan commisioning,
    7. menhitung biaya instalasi,
    8. menghitung biaya perawatan dan perbaikan,
    9. merencanakan tindakan perawatan,
    10. merencanakan tata letak pabrik dan aliran bahan,
    11. merawat dan memperbaiki mesin perkakas dan mesin konversi energi,
    12. melakukan inspeksi mekanis menurut urutan kerja yang ditentukan,
    13. mengawasi poroses instalasi dan commisioning, serta proses perawatan dan perbaikan.
  • Bidang keahlian Perancangan dan Rekayasa
    Lulusan Politeknik bidang pilihan ini diharapkan mampu melaksanakan kegiatan sebagai berikut:
    1. menentukan ukuran dan bahan elemen mesin,
    2. merancang konstruksi mesin dan perkakas bantu,
    3. memilih proses manufaktur dan pabrikasi,
    4. merancang utilitas pabrik,
    5. menghitung biaya perancangan,
    6. merancang program komputer untuk perancangan.
Kurikulum:
Untuk mencapai kemampuan tersebut mahasiswa dibekali pengetahuan dan ketrampilan melalui tiga kelompok mata kuliah, yaitu mata kuliah dasar umum, mata kuliah dasar keahlian, mata kuliah keahlian, dan paket pilihan.
Mata Kuliah Dasar Umum:
1. Pancasila
2. Agama
3. Kewarganegaraan
4. Bahasa Indonesia
5. Bahasa Inggeris
6. Kesehatan dan Keselamatan Kerja

Mata Kuliah Dasar Keahlian:
7. Matematika
8. Statistik
9. Fisika
10. Kimia
11. Program Komputer
12. Gambar Teknik
13. Pengetahuan Bahan Teknik
14. Mekanika Teknik
15. Dinamika Teknik
16. Termodinamika
17. Mekanika Fluida
18. Teknik Pengaturan
19. Teknik Pembentukan dasar
20. Dasar Listrik dan Elektronika

Mata Kuliah Keahlian:
21. Teknologi Mekanik
22. Teknologi Bahan
23. Elemen Mesin
24. Gambar Mesin
25. Mesin Konversi Energi
26. Pengukuran Teknik
27. Mesin Perkakas NC/CNC
28. Instalasi Mesin Perkakas
29. Manajemen Perusahaan
30. Laboratorium Teknologi Mekanik
31. Laboratorium Pneumatik Hidraulik
32. Laboratorium Teknik Mesin
33. Tugas Akhir

Paket Pilihan:
Produksi:
1. Teknik Produksi
2. Praktik Produksi
3. Perancangan Alat dan Penepat
4. Managemen Produksi
5. Kendali Mutu

Perawatan dan Instalasi:
1. Teknik Perawatan dan Perbaikan
2. Praktik Perawatan dan Perbaikan
3. Perencanaan dan Instalasi Pabrik
4. Managemen Perawatan
5. Inspeksi

Konstruksi dan Perawatan:
1. Perancangan Mesin
2. Praktik Perancangan Mesin
3. Perencanaan Instalasi Pabrik
4. Sistem Produksi
5. Pengembangan Produk

Fasilitas:
Pencapaian dasar-dasar kemampuan tersebut juga ditunjang dengan bengkel mekanik dan laboratorium mesin yang memiliki peralatan-peralatan sebagai berikut:
a. mesin bubut
b. mesin frais
c. mesin gerinda presisi (permukaan, selinder luar/dalam)
d. mesin sekrap
e. mesin bor koordinat
f. universal tool grinding machine
g. mesin uji tarik/tekan/bending
h. mesin uji kekerasan
i. mesin uji kekerasan permukaan
j. mesin pelapisan logam
j. unit kontrol hidrolik
k. unit kontrol hidrolik
l. unit kontrol pneumatik
m. unit pelapis logam

Melihat fasilitas yang demikian dapat digambarkan, bahwa pada tingkat pendidikan Diploma III Politeknik memiliki bekal dan ciri khas yang berbeda dibanding program studi yang sama bukan Politeknik. Pada kenyataannya, lulusan Diploma III Politeknik Negeri Semarang, Jurusan Teknik Mesin mampu mengisi pasaran kerja lebih luas dan cepat, yang telah tersebar pada berbagai industri manufaktur baik besar, maupun kecil. Hal ini dapat dilihat bahwa bekal yang diberikan kepada mahasiswa bukan diarahkan sebagi operator saja, melainkan sebagai teknisi ahli madia.

2. Program Studi Konversi Energi:
Tujuan:
Lulusan Program Studi Konversi Energi diharapkan mampu:
a. mengoperasikan secara efisien semua komponen dari pusat pembangkit yang besar dan sistem energi di industri,
b. mengkoordinasi pemeliharaan dan perawatan (termasuk suku cadang) bersama-sama dengan spesialis peralatan listrik dan mekanik di pusat pembangkit dan sistem energi di dalam bangunan dan industri,
c. mengkoordinasi secara efisien energi yang digunakan di industri menengah dan bangunan-bangunan lain untuk mencegah limbah industri.,
d. merencanakan, mengkalkulasi, mendesain, mengkoordinasi, dan mengawasi instalasi pembangkit listrik tenaga diesel dan mesin bakar berukuran menengah, dan sistem suplai energi (listrik, gas, bahan bakar, dan air) di suatu bangunan pabrik,
e. merencanakan, mengkalkulasi, mendesain gardu induk kecil termasuk tranformator,
f. merencanakan, mengkalkulasi, dan mengawasi instalasi pengubah (converter) energi alternatif ukuran kecil,
g. mengerti metoda penyelamatan lingkungan dan managemen limbah di industri,
h. mengerti eksploitasi bermacam-macam sumber energi,
i. menjamin keselamatan dan keamanan manusia serta peralatan di lingkungan aktivitasnya.

Kurikulum:
Untuk mencapai kemampuan tersebut mahasiswa dibekali pengetahuan dan ketrampilan melalui tiga kelompok mata kuliah, yaitu mata kuliah dasar umum, mata kuliah dasar keahlian, dan mata kuliah keahlian, yaitu:
Mata Kuliah Dasar Umum:
1. Pancasila
2. Agama
3. Kewarganegaraan
4. Bahasa Indonesia
5. Bahasa Inggeris
6. Kesehatan dan Keselamatan Kerja

Mata Kuliah Dasar Keahlian:
7. Matematika
8. Statistik
9. Kimia
10. Fisika
11. Gambar Teknik
12. Ilmu Bahan
13. Mekanika Teknik
14. Elemen Mesin
15. Mekanika Fluida
16. Termodinamika
17. Perpindahan Panas
18. Teknik Listrik
19. Teknik Elektronika
20. Instrumentasi dan Kontrol
21. Sumber Energi
22. Teknik Aplikasi Komputer
23. Kesehatan dan Kesalamatan Kerja
24. Kewiraswastaan

Mata Kuliah Keahlian:
25. Mesin Fluida
26. Mesin Termal
27. Mesin Listrik
28. Teknik Tegangan Tinggi
29. Elektronika Daya
30. Energi Alternatif
31. Sistem Pembangkit Tenaga
32. Distribusi dan Transmisi
33. Managemen Energi
34. Managemen Limbah
35. Praktikum Ilmu Dasar
36. Praktikum Teknologi Mekanik
37. Pratikum Pengukuran Fluida dan Termal
38. Laboratorium Mesin Konversi
39. Praktikum Instalasi Listrik
40. Praktikum Pengukuran Listrik
41. Laboratorium Mesin Listrik
42. Laboratorium Tegangan Tinggi
43. Praktikum Elektronika Daya
44. Praktikum Sistem Kontrol
45. Laboratorium Sistem Penggerak
46. Laboratorium Distribusi Energi dan Sistem Proteksi
47 Laboratorium Sistem Energi
48. Laboratorium Optimasi Sistem Energi
49.. Mata Kuliah Pilihan
50. Tugas Akhir

COMMENTS :




Don't Spam Here

0 komentar to “ teknik gambar mesin ”

Post a Comment

Bagi sobat-sobat silahkan comment disini, Insya Allah saya comment balik di blog anda dan Saya follow juga. Blog 7ASK adalah Blog Do Follow, Terimakasih atas kunjungan Anda..!

 

Copyright © 2008-2011 All Rights Reserved. Mobile View Powered by 7ASK / WAWAN ADIE and Distributed by Template

Facebook Twitter Mykaskus